Lompat ke isi utama

Berita

Drs. Brotoseno jadi Pembina Upacara, Teladani Semangat Pahlawan

foto bersama hari pahlawan 10 November 2025

Bawaslu Bengkulu Tengah foto bersama pada Hari Pahlawan (Senin, 10/11/2025)

Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah - Dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Tahun 2025, Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah melaksanakan upacara bendera di halaman kantor Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah. (10/11/2025)

Kegiatan tersebut berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh seluruh jajaran Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah. Drs. Brotoseno bertindak sebagai pembina upacara dalam kegiatan tersebut.

Dalam amanatnya, Brotoseno menyampaikan bahwa momentum Hari Pahlawan hendaknya dijadikan pengingat akan jasa dan pengorbanan para pahlawan bangsa yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. Ia juga mengajak seluruh pegawai Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah untuk membangun kesadaran dalam mengimplementasikan semangat serta nilai-nilai luhur kepahlawanan dalam pelaksanaan tugas dan kehidupan sehari-hari.

“Semangat kepahlawanan tidak hanya diwujudkan dalam perjuangan di medan perang, tetapi juga melalui dedikasi, kejujuran, dan tanggung jawab dalam melaksanakan tugas. Sebagai pengawas pemilu, kita memiliki tanggung jawab moral untuk menjaga integritas dan menegakkan keadilan dalam setiap proses demokrasi,” ujar Brotoseno dalam amanatnya.

Upacara peringatan Hari Pahlawan ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat nasionalisme serta memperkokoh komitmen seluruh jajaran Bawaslu Kabupaten Bengkulu Tengah dalam menjalankan peran dan tanggung jawabnya untuk mewujudkan pemilu yang berintegritas dan bermartabat.